Ulasan Hotel
InterContinental Jakarta MidPlaza Hotel berada di lokasi sangat strategis, kawasan bisnis dan perkantoran Jl. Jenderal Sudirman dan Jl. Thamrin. Menawarkan akses mudah ke sejumlah destinasi populer di Jakarta, seperti pusat bisnis dan perbelanjaan Plaza Indonesia, Sarinah, dan berbagai tempat wisata lain. Hotel ini merupakan akomodasi yang cocok untuk para pelaku bisnis, profesional perusahaan, atau wisatawan yang ingin menjelajahi Ibukota. InterContinental Hotel dilengkapi dengan fasilitas untuk penyelenggaraan berbagai acara, seperti rapat perusahaan, konferensi, perjamuan dan pesta pernikahan, serta berbagai even-even sosial lain. Terdapat beberapa pilihan penyelenggaraan pesta pernikahan di InterContinental Hotel, yaitu Gardenia Wedding berkapasitas hingga 100 orang, Lilac Wedding berkapasitas 800 orang, Jasmine Wedding dengan kapasitas 500 orang, dan Petal Wedding yang berkapasitas hingga 200 orang.Hotel yang terdiri dari 14 lantai ini menawarkan sebanyak 366 kamar dan suite mewah untuk para tamu, dirancang dengan konsep yang memadukan desain kontemporer dengan arsitektur modern, dan fasilitas berteknologi tinggi, sehingga menyuguhkan tempat menginap yang benar-benar nyaman, elegan, dan eksotis. Setiap kamar dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung untuk memenuhi kebutuhan Anda, antara lain TV LCD layar datar dengan saluran TV Cable, tempat tidur king size yang mewah, kamar mandi eksklusif, hingga akses internt gratis berkecepatan tinggi menggunakan teknologi Wi-Fi. Terdapat beberapa tipe kamar pilihan, diantaranya adalah Deluxe Room, Premier Room, Club InterContinental, Studio Suite, One Bedroom Suite, dan Presidential Suite.
Cek Harga Hotel
Manjakan lidah Anda dengan berbagai kuliner menarik di InterContinental. Rasa Restaurant, memadukan masakan bergaya Eropa dan Asia untuk menciptakan pengalaman bersantap yang luar biasa. Scusa Italian Restaurant, sebuah restoran yang menyajikan menu-menu spesial dari Italia. Jimbaran Outdoor Lounge, sebuah tempat yang sempurna untuk berkumpul bersama teman-teman dan keluarga sembari menikmati aneka makanan dan minuman menarik serta lantunan musik jazz. Lobby Lounge, tempat bersantai di malam hari yang sangat cocok untuk berinteraksi dengan relasi bisnis Anda sembari menikmati sajian kopi dan teh hangat. Bacchus Bar, tempat yang cocok untuk menikmati kesegaran anggur dari berbagai dunia. Atau Anda dapat juga memilih Deli, sebuah tempat yang menyajikan aneka makanan gourmet, seperti gourmet sandwiches, cokelat, dan aneka kue berkelas internasional.
InterContinental Jakarta MidPlaza Hotel juga menyediakan fasilitas untuk bersantai sekaligus menyalurkan hobby, baik perawatan tubuh maupun olahraga, seperti SPA InterContinental, fitness center, lapangan tennis, dan kolam renang, baik untuk dewasa maupun anak-anak.
Layanan dan Fasilitas InterContinental Jakarta MidPlaza Hotel
- layanan kamar 24 jam
- antar-jemput bandara
- penitipan bayi
- pertokoan dan business center
- tempat parkir mobil dan fasilitas parkir valet
- bar (termasuk bar tepi kolam), coffee shop, dan restoran
- lift
- fasilitas bagi tamu dengan kebutuhan khusus
- concierge dan layanan laundry
- fasilitas pertemuan
- kotak penyimpanan dalam kamar
- layanan wisata
- taman, pusat kebugaran, kolam renang (luar ruangan), dan kolam renang anak
- lapangan squash dan lapangan tenis
- salon, hot tub, kamar uap, sauna, pijat, dan spa
- akses internet gratis dengan saluran Wi-Fi
Referensi:
No comments:
Post a Comment
Silahkan memberikan komentar sesuai dengan materi artikel, menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dengan tidak menuliskan kata-kata singkatan tidak baku. Komentar yang hanya berisi satu atau dua kalimat saja akan dianggap sebagai komentar spam.