Sunday, April 12, 2015

Museum Kesehatan Jiwa Malang

Rumah Sakit Jiwa Lawang Dr. Radjiman Wediodiningrat merupakan rumah sakit jiwa yang dibangun pada masa pemerintah kolonial Belanda, tahun 1884, dan diresmikan pada tanggal 23 Juni 1902 dengan nama KRANKZINIGEN GESTICHT te LAWANG. RSJ ini memiliki sebuah museum kesehatan jiwa yang belum lama didirikan. Museum Kesehatan Jiwa Malang dikenal juga dengan nama Museum RSJ Lawang Dr. Radjiman Wediodiningrat, merupakan salah satu tempat wisata yang belum begitu dikenal oleh wisatawan, terutama wisatawan yang berasal dari luar kota.

Museum ini berada di kompleks Rumah Sakit Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat, beralamat di Jl. Jend A Yani, Lawang, Kab. Malang, Lawang, Jawa Timur 65208, Indonesia.

Pada umumnya, pengunjung museum adalah mahasiswa, karena memang tujuan dari pendirian museum ini adalah sebagai wahana pembelajaran tentang sejarah dan perkembangan teknologi kedokteran yang berhubungan dengan kesehatan jiwa. Namun begitu, Museum Kesehatan Jiwa ini merupakan salah satu kekayaan nasional, dan satu-satunya di Indonesia.

Museum ini diresmikan oleh Dr. Farid Husein, MPH, selaku Dirjen Pelayanan Medik Departemen Kesehatan Republik Indonesia, bertepatan dengan Hari Ulang Tahun RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang ke-107, yaitu tanggal 23 Juni 2009.

Di dalam museum tersimpan berbagi macam alat-alat kesehatan sejak jaman Belanda, terutama yang berhubungan dengan kesehatan jiwa, termasuk dokumen-dokumen yang berhubungan dengan riwayat pendirian RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang. Setidakknya pengunjung bisa menemukan kurang lebih 700 benda-benda koleksi di dalam museum.

Museum Kesehatan Jiwa Malang

Memang, untuk masyarakat umum keberadaan museum ini kurang memiliki daya tarik, namun tidak ada salahnya jika Anda menyempatkan waktu untuk berkunjung dan melihat-lihat benda-benda koleksi yang ada. Pasalnya, Museum Kesehatan Jiwa ini merupakan tempat wisata edukasi yang cukup unik, terutama berkaitan dengan informasi yang disajikan bersifat spesifik dan tidak begitu familiar di kalangan wisatawan.




Penasaran dengan keberadaan museum ini, tunggu apalagi, agendakan Museum Kesehatan Jiwa Malang dalam perjalanan liburan Anda mendatang.

Baca artikel lain tentang Daftar Tempat Wisata Di Malang dan Batu.

No comments:

Post a Comment

Silahkan memberikan komentar sesuai dengan materi artikel, menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dengan tidak menuliskan kata-kata singkatan tidak baku. Komentar yang hanya berisi satu atau dua kalimat saja akan dianggap sebagai komentar spam.

Paket Wisata Dieng

Paket Wisata Dieng

Menjelajah Negeri Di Atas Awan, penawaran spesial Paket Wisata Dieng. Calya Wisata : 0852-0009-6334
Penginapan Dieng

Penginapan Dieng

Reservasi Penginapan Dieng, lebih murah dan hemat, tetap berkualitas. Calya Wisata : 0852-0009-6334.
Sewa Motor Dieng

Sewa Motor Dieng

Jasa sewa motor murah di Dieng dengan berbagai pilihan menarik. Calya Wisata : 0852-0009-6334.
Sewa Tenda Dieng

Sewa Tenda Dieng

Jasa Penyewaan Tenda Camping di Dieng dan Gunung Prau 2.565. Calya Wisata : 0852-0009-6334.
Open Trip Gunung Prau

Open Trip Gunung Prau

Program spesial untuk Anda, Open Trip Pendakian Gunung Prau Dieng. Calya Wisata : 0852-0009-6334
Rental Mobil Dieng

Jasa Rental Mobil Dieng

JASA RENTAL MURAH MOBIL DIENG, melayani berbagai rute & tujuan. Calya Wisata : 0852-0009-6334.