Saturday, May 16, 2015

Tempat Wisata Vila Istana Bunga, Bandung

Vila Istana Bunga bukan sekedar vila layaknya tempat penginapan lain, tetapi lebih sebagai tempat wisata keluarga yang sangat atraktif. Vila Istana Bunga berada di Jalan Kolonel Masturi, Km. 9, 40142, Lembang, Bandung, Jawa Barat, telepon: (022) 2037557. Menawarkan pemandangan indah, dengan suasana alam begitu asri, berpadu dengan udara sejuk pegunungan, sehingga menyuguhkan nuansa harmonis. Vila Istana Bunga merupakan tempat ideal untuk berlibur bersama keluarga, terlebih lagi dengan pasangan hidup Anda, sungguh menghadirkan suasana nan romantis.

Tak hanya menawarkan tempat menginap dengan suasana damai, nyaman, dan penuh ketenangan, Vila Istana Bunga juga berdekatan dengan tempat wisata alam lain, yaitu air terjun (curug) Cimahi dan Bubrug. Suasana tampak sangat alami, memiliki pemandangan hijau pepohonan tropis di pegunungan, lantaran lokasinya sangat strategis, berada di antara kaki Gunung Tangkuban Perahu dan Gunung Burangrang. Tak mengherankan jika pesona keindahan alam Vila Istana Bunga begitu memukau.

Vila Istana Bunga didirikan pada tahun 1996, dirancang dengan konsep vila estate yang menggabungkan bisnis penginapan dengan potensi keindahan alam di sekelilingnya, sehingga mampu menghadirkan keharmonisan, suasana nyaman, penuh dengan rasa kekeluargaan, sehingga para tamu bisa menemukan kedamaian selama bermalam. Berlatar belakang Gunung Tangkuban Perahu, membuat Vila Istana Bunga mampu menyuguhkan pesona alam sangat eksotis, terlebih lagi hembusan lembut udara nan sejuk dan menyegarkan, benar-benar membuat suasana hati semakin terbuai dalam kedamaian.

Vila Istana Bunga

Tipe Vila Di Vila Istana Bunga

Terdapat beberapa tipe utama di Vila Istana Bunga, diantaranya adalah Standart Villa, Deluxe Villa, VIP Villa, Maple House/Guest House, dan Bamboo Village. Masing-masing tipe kamar memiliki beberapa jenis kamar, sehingga pilihan para tamu akan semakin lengkap dan bervariasi.

Fasilitas Vila Istana Bunga

Berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik baik para pelanggan, dengan konsep bisnis One Stop Leisure and Learning, Vila Istana Bunga menawarkan fasilitas dan sarana rekreasi terbaik, diantaranya adalah:
  • Meeting Room
  • Swimming Pool
  • Playground
  • Fishing Pond
  • Rotensia Home Made Cafe
  • Sport Hall
  • V-Spa
  • Outbound
  • Tea Garden
  • Mini Market
  • Arung Jeram
  • Waterfall Curug Cimahi

Kunjungi juga informasi lain tentang Daftar Tempat Wisata Di Bandung.

Referensi :

http://www.vilaistanabunga.co.id

No comments:

Post a Comment

Silahkan memberikan komentar sesuai dengan materi artikel, menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dengan tidak menuliskan kata-kata singkatan tidak baku. Komentar yang hanya berisi satu atau dua kalimat saja akan dianggap sebagai komentar spam.

Paket Wisata Dieng

Paket Wisata Dieng

Menjelajah Negeri Di Atas Awan, penawaran spesial Paket Wisata Dieng. Calya Wisata : 0852-0009-6334
Penginapan Dieng

Penginapan Dieng

Reservasi Penginapan Dieng, lebih murah dan hemat, tetap berkualitas. Calya Wisata : 0852-0009-6334.
Sewa Motor Dieng

Sewa Motor Dieng

Jasa sewa motor murah di Dieng dengan berbagai pilihan menarik. Calya Wisata : 0852-0009-6334.
Sewa Tenda Dieng

Sewa Tenda Dieng

Jasa Penyewaan Tenda Camping di Dieng dan Gunung Prau 2.565. Calya Wisata : 0852-0009-6334.
Open Trip Gunung Prau

Open Trip Gunung Prau

Program spesial untuk Anda, Open Trip Pendakian Gunung Prau Dieng. Calya Wisata : 0852-0009-6334
Rental Mobil Dieng

Jasa Rental Mobil Dieng

JASA RENTAL MURAH MOBIL DIENG, melayani berbagai rute & tujuan. Calya Wisata : 0852-0009-6334.