Potensi Wisata Pantai Losari
Pantai Losari merupakan salah satu pantai yang memiliki keunikan dan keistimewaan tersendiri jika dibanding dengan kebanyakan pantai-pantai lain di Indonesia. Di pantai ini, wisatawan dapat melihat datangnya matahari terbit dan menunggu matahari terbenam dari satu tempat, tanpa harus berpindah ke lokasi lain. Memang, karena letaknya yang cukup unik, berada di ujung selatan Pulau Sulawesi, sehingga memungkinkan tempat ini dijadikan sebagai spot untuk menyaksikan sunrise dan sunset dari satu lokasi.Suara deburan ombak yang memecah garis pantai berpadu dengan tiupan angin sepoi-sepoi menjadi sensasi tersendiri sambil menunggu waktu terbenamnya sang surya di balik cakrawala. Dari tempat ini, wisatawan dapat menyaksikan momentum matahari terbenam secara utuh, mulai dari perubahan warna, bentuk, hingga pergeseran posisi matahari yang secara perlahan ditelan oleh garis cakrawala di laut lepas.
Tak kalah menariknya jika sambil menunggu sunset wisatawan juga menikmati kuliner masakan laut dengan cita rasa khas Makasar yang dapat ditemukan di sekitar pantai. Wisatawan dapat mencoba kelezatan lobster, cumi-cumi dan ikan pari dengan sentuhan bumbu dan cara memasak khas Makasar. Jangan khawatir harus membayar makanan tersebut dengan harga mahal, karena hampir semua warung di sekitar pantai menjajakan dagangannya dengan harga yang terukur dan relatif terjangkau.
Akses Menuju Pantai Losari
Berada di jantung kota Makasar membuat wisatawan tidak terlalu sulit untuk mencari lokasi Pantai Losari. Letak tempat wisata ini tidak jauh dari Pelabuhan Soekarno Hatta, Makasar, hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit menggunakan kendaraan. Jika datang dari arah Bandara Hasanuddin, perjalanan akan memakan waktu kurang lebih 45 menit dengan kendaraan. Banyak petunjuk arah yang bisa membantu perjalanan Anda menuju lokasi tempat wisata ini. Begitu sampai di lokasi wisata, Anda tidak perlu membayar tiket masuk, karena Pantai Losari merupakan objek wisata yang tidak memungut biaya bagi para pengunjungnya.
No comments:
Post a Comment
Silahkan memberikan komentar sesuai dengan materi artikel, menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dengan tidak menuliskan kata-kata singkatan tidak baku. Komentar yang hanya berisi satu atau dua kalimat saja akan dianggap sebagai komentar spam.